Pingintau.id –Menjelang Iduladha 1443 H, yang jatuh besok selasa, 20 Juli 2021, KabareskrimPolri, Komjen. Pol. Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H., turut menyampaikam pesan kepada seluruh masyarakat Indonesia.
Mantan Kapolda Sumut tersebut mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan momentuh Idul adha tersebut untuk meninggalkan sifat-sifat buruk yang ada di diri masing-masing. “Melalui momen Iduladha ini, sembelihlah sifat-sifat hewani yang ada di diri kita,” ungkap Kabareskrim Polri.
“Momen Hari Raya Idul Adha ini hendaknya menjadikan kita lebih taat, sabar, dan ikhlas,” lanjut kabareskrim Polri.
Selain itu, Kabareskrim Polri juga kembali mengajak kepada seluruh masyarakat untuk turut menaati aturan terkait dengan perayaan Idul Adha yang telah disampaikan Pemerintah RI melalui Kementerian Agama RI yang mana pada tahun ini masih dalam situasi pandemi Covid-19.[***]
Foto : polri.go.id