Pingintau.id, Samsung – Dengan sepertiga hidup kita dihabiskan untuk tidur, dapat dikatakan bahwa tidur sangat penting untuk hidup sehat. Terbangun setelah istirahat malam yang buruk dapat membuat Anda tidak bersemangat, mempengaruhi konsentrasi, suasana hati, dan kesehatan fisik dalam jangka panjang. Seiring dengan semakin banyaknya orang yang berusaha untuk membuat jadwal tidur yang sehat, teknologi memainkan peran yang semakin penting dalam membantu individu memahami dan menyempurnakan kebiasaan tidur mereka.
Untuk mempelajari lebih lanjut tentang pentingnya tidur, Samsung Newsroom duduk bersama dengan ilmuwan dalam bidang perilaku tidur serta anggota Samsung Wellness Council, Dr. Vanessa Hill, dan mendiskusikan bagaimana teknologi, seperti Galaxy Watch series, dapat membantu meningkatkan kualitas tidur.
Q. Tolong perkenalkan diri Anda dan penelitian yang telah Anda lakukan sebagai sleep scientist, ilmuwan dalam bidang tidur.
Saya sangat bersemangat meneliti tidur dan ingin orang-orang merasa lebih baik tentang kesehatan mereka.
Penelitian saya berfokus pada periode sebelum tidur, rutinitas malam hari, dan kebiasaan tidur yang sehat untuk mendukung tidur yang memulihkan. Saya sangat tertarik dengan hubungan antara tidur dan teknologi serta strategi untuk mengurangi paparan cahaya biru sebelum tidur.
Selain riset, saya menciptakan “Sleeping with Friends” – sebuah acara reality TV di YouTube Originals tentang meningkatkan kualitas tidur. Selain itu, saya juga menjadi duta American Association for the Advancement of Science (AAAS) untuk Women in STEM.
Q. Mengapa tidur itu penting? Bagaimana pengaruhnya terhadap kesehatan individu secara keseluruhan?
Tidur adalah faktor penting yang mempengaruhi kesehatan dan kondisi kita, dan tidur merupakan faktor yang dapat kita kendalikan. Durasi dan kualitas tidur mempengaruhi segalanya, mulai dari suasana hati, produktivitas, dan daya ingat kita sehari-hari hingga pemulihan otot setelah berolahraga.
Tidur yang baik sangat penting untuk kesehatan holistik kita dan terkait dengan faktor-faktor lain seperti aktivitas fisik. Mencapai keseimbangan antara berbagai faktor ini – olahraga dan tidur, misalnya – sangat penting untuk kesehatan fisik dan mental kita secara keseluruhan.
Q. Bagaimana kebiasaan di siang dan malam hari mempengaruhi tidur? Apa saja metrik yang diukur saat menganalisis kualitas tidur?
Perilaku yang menstimulasi otak sebelum tidur – menggunakan ponsel untuk menelusuri media sosial atau mengerjakan pekerjaan – dapat memperpanjang waktu yang dibutuhkan untuk mulai tertidur dan menyebabkan lebih banyak terbangun di malam hari. Selain itu, mengembangkan kebiasaan sehat di siang hari seperti aktivitas fisik atau meditasi dapat membuat tidur Anda lebih nyenyak dan mengurangi gangguan tidur.
Metrik utama yang kami ukur adalah latensi tidur, kualitas, durasi, terbangun di malam hari, dan kelelahan di siang hari. Bersama-sama, metrik ini umumnya dihitung dan digunakan untuk mengkomunikasikan kualitas tidur secara keseluruhan.
Q. Bagaimana orang dapat meningkatkan kualitas tidur mereka?
Dua cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas tidur adalah dengan menanamkan kebiasaan untuk mengendalikan stres dan menggerakkan tubuh. Tingkat stres yang tinggi dapat mengganggu tidur – melakukan meditasi, membuat jurnal atau mendengarkan musik sepanjang hari atau di malam hari dapat membantu mengurangi stres. Kebiasaan lain yang dapat meningkatkan kualitas tidur adalah pergi keluar dan bergerak. Dengan berjalan-jalan di pagi hari, Anda dapat merasakan manfaat dari aktivitas fisik dan dampak cahaya alami dalam mengatur ritme sirkadian Anda.
Q. Bagaimana perangkat wearable, seperti Galaxy Watch6 series dari Samsung, membantu pengguna mengukur dan meningkatkan kualitas tidur mereka?
Wearable memiliki potensi untuk merevolusi dan mempersonalisasi kesehatan, tetapi pelacakan tidur saja tidak cukup untuk mengubah kebiasaan kita. Penelitian menunjukkan bahwa orang-orang memahami bahwa tidur itu penting, namun sulit untuk memperbaikinya karena kebiasaan. Teknologi dapat membantu kita menghentikan kebiasaan tersebut atau menggantinya dengan kebiasaan yang lebih baik.
Sleep Score Factors dan Sleep Coaching yang dipersonalisasi pada Galaxy Watch6 series mampu membawa perubahan. Dengan melacak kebiasaan tertentu, pengguna dapat memperoleh wawasan yang lebih dalam tentang bagaimana aktivitas mereka sehari-hari mempengaruhi kualitas tidur mereka.
Q. Apa peningkatan terkait tidur pada perangkat wearable yang ingin Anda lihat di masa depan?
Di masa mendatang, saya ingin melihat wawasan yang lebih dalam tentang hubungan antara aktivitas fisik dan kualitas tidur di aplikasi Samsung Health. Wawasan ini dapat membantu orang-orang yang tidak memiliki banyak waktu untuk menyesuaikan jadwal mereka agar dapat menambahkan rutinitas olahraga tanpa berdampak negatif pada kualitas tidur mereka.
Peningkatan lain yang berhubungan dengan tidur di masa depan adalah wawasan yang berarti tentang chronotype – preferensi biologis Anda untuk waktu tidur. Dengan analisis chronotype yang mendalam, pengguna dapat memprediksi kapan mereka akan memiliki energi yang optimal di siang hari.
Q. Apakah ada pesan atau saran yang ingin Anda sampaikan sebagai peneliti tidur?
Kita semua memiliki rutinitas dan kebiasaan sebelum tidur. Penting untuk mengingat hal ini ketika menyesuaikan gaya hidup dan preferensi Anda. Untuk meningkatkan kualitas tidur, tentukan waktu tidur dan cobalah untuk mematuhinya sebisa mungkin. Menggunakan Sleep Mode di jam tangan dan ponsel Anda untuk membisukan notifikasi dan meredupkan layar dapat membantu menciptakan lingkungan tidur yang sempurna, menghilangkan gangguan dan interupsi tambahan.[***]