Pingintau.id -Puluhan wartawan Sumatera Selatan (Sumsel) baik dari Kota Palembang maupun dari daerah menunjukkan performa terbaiknya saat mengikuti seleksi atlet futsal menuju Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV di Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), 19-26 Agustus 2024.
Penjaringan oleh Seksi Wartawan Olahraga Persatuan Wartawan Indonesia (SWI PWI) Sumsel itu digelar di Boom Futsal Palembang, Kamis (23/5/2024). Hadir dalam seleksi itu pelatih berlisensi Safrizal Afandi yang juga menjabat sebagai Sekretaris Tim Sriwijaya FC (SFC).
Pada seleksi pertama itu, Safrizal yang turut didampingi pengurus SIWO PWI Sumsel Darmansyah dan Ferly Marison, membagi peserta dalam dua tim untuk melakukan game internal 1×10 menit dan 1×15 menit. Seleksi diakhiri dengan melakukan sparing atau ujicoba dengan tim futsal lokal.
“Pada pertemuan pertama ini
memberikan penguasaan teknik dasar futsal menjadi penilaian utama. Selan itu, memberikan teknik mengumpan, menggiring, menendang dan mengontrol bola. Skill, fisik, visi dan mental pemain juga turut diperhitungkan,” ujar Safrizal.
Safrizal mengatakan, meski belum terlalu maksimal, dari seleksi pertama ini sudah terlihat komposisi pemain yang layak untuk memperkuat Sumsel di cabang olahraga (Cabor) Futsal Porwanas Kalsel 2024.
“Sudah ada beberapa pemain yang terlihat bisa bermain dan bagus saat menguasai bola. Tinggal lagi rutin menggelar latihan sebelum Porwanas digelar, dan tetap menjaga fisik karena futsal lebih cepat menguras tenaga ketimbang sepakbola,” ujar mantan pemain PS Palembang itu.
Safrizal juga sempat memberikan saran terkait komposisi ideal pemain dalam kompetisi futsal. Idealnya, kata dia, dalam satu tim ada 10 hingga 12 pemain, karena futsal rentan kontak fisik dan antisipasi jika terjadi cedera pemain.
“Tadi saya fokus pada visi bermain. Artinya, para peserta dituntut andal dalam membaca permainan, mengambil keputusan dalam setiap momentum dan sebagainya. Hingga hasilnya nanti akan diserahkan kepada pengurus PWI Sumsel untuk memilih peserta dengan performa terbaik untuk mewakili Sumsel di kategori futsal Porwanas 2024,” ujar mantan striker yang turut membawa PS Palembang menjuarai Divisi II 1999.
Sementara itu, Ketua SIWO PWI Sumsel Kawar Dante mengatakan, seleksi tersebut sangat penting untuk membentuk tim futsal yang berkualitas. Porwanas merupakan ajang nasional dan persaingan dengan daerah lain sangat ketat, sehingga diperlukan tim yang mumpuni.
Adapun syarat wajib bagi peserta seleksi, yakni usia minimal 27 tahun, mengantungi kartu anggota biasa PWI (kartu biru) yang masih berlaku dan sudah lulus Uji Kompetensi Wartawan (UKW).
“Semua persyaratan itu ditetapkan Pengurus Besar (PB) Porwanas bukan kami yang menentukan, sehingga tidak ada tawar menawar terkait kelengkapan administrasi,’’ tegasnya.
Ditanya langkah selanjutnya pascaseleksi, dia mengatakan, akan melakukan koordinasi dan menunggu informasi lanjutan dari PB Porwanas.
“Setelah seleksi nanti akan ditetapkan atlet-atlet yang terpilih. Kemudian akan disusun kembali jadwal latihan selanjutnya,” kata Kawar Dante. (***)