Pingintau.id – Deputi Penindakan dan Eksekusi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Karyoto, menjelaskan tim KPK dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) akan terbang ke Papua dalam minggu ini untuk memeriksa kesehatan gubernur.
Tujuan KPK dan IDI ke Papua adalah memeriksa Gubernur Papua Lukas Enembe, tegas dia.
“Keberangkatan tim KPK dan IDI ke Papua memang insyaallah minggu ini kita akan ke sana,” kata Karyoto, dalam youtube KPK, Rabu (2/11/2022).
Lanjutnya, pihaknya sudah berkoordinasi dengan aparat keamanan setempat. Dia pun meminta doa agar kunjungan KPK ke Papua itu bisa berjalan dengan lancar.
“Dan sudah dilakukan koordinasi antara aparat keamanan setempat dengan kita, mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa dilaksanakan dengan baik tanpa ada suatu halangan apapun,” ucapnya.
Karyoto menambahkan, masalah beberapa hal menyangkut keterkaitan-keterkaitan pihak tertentu, pihaknya belum bisa mem-blow up. Namun pihaknya sedang mendalami semua, Apakah ada saksi-saksi atau bukti-bukti sehingga layak pihak-pihak tersebut betul-betul sebagai pihak terkait baik sebagai saksi maupun nantinya bisa menjadi tersangka.
“Rekan-rekan bisa memahami pemanggilan-pemanggilan terus dilaksanakan dan penggeledahan. Artinya, kami memang sedang mengumpulkan alat bukti,” paparnya.(***)











